Monday, September 17, 2012

KRI Klewang: Kapal Perang Siluman TNI AL Asli Banyuwangi Indonesia





KRI Klewang: demikian nama kapal perang canggih milik TNI AL (Angkatan Laut) yang baru-baru ini diluncurkan. Tidak hanya masalah teknologi yang prima, ada faktor lain yang layak membuat kita bangga: kapal ini diproduksi di dalam negeri: diBanyuwangi, Jawa Timur.

114 miliar. Itulah dana yang dibutuhkan untuk membangun KRI Klewang-625. Kapal ini direncanakan menjadi salah satu andalan TNI AL. Kelengkapannya bisa dibilang istimewa. Bahan dasar yang digunakan untuk badan kapal, terbuat dari serat karbon. Meski ringan, bukan berarti tak ampuh. Konon bahan ini memiliki ketahanan yang 20 kali lipat lebih kuat daripada baja.

Selain itu, KRI Klewang berkemampuan anti radar, yang membuatnya sulit terdeteksi oleh lawan. Panjang kapal ini 63 meter, memiliki tiga lantai dek, bermesin utama MAN Marine V12 dan waterjet MJP 500, dan memiliki kecepatan maksimal 35 knot.

Kecanggihan KRI Klewang akan semakin lengkap karena kapal ini dilengkapi berbagai senjata atau rudal. Mulai dari rudal C705 buatan CHina hingga senjata tembak cepat CIWS (Close in Weapon System).




Satu yang paling membanggakan, adalah pembuatan kapal ini. Menurut Laksamana Sayyid Anwar, Wakil Asisten Logistik Kepala Staf AL (Angkatan Laut), kapal jenis ini baru dibuat di Amerika dan indonesia. Desainnya yang berbentuk trimaran (berlunas tiga) baru belum dipergunakan secara luas.
Pembuat KRI Klewang sendiri adalah perusahaan dalam negeri, PT Lundin Industry Invest.



Saat ini KRI Klewang tengah dalam tahap penyempurnaan. Pengerjaannya 90% dan tinggal dilengkapi persenjataannya. Berdasarkan rencana, kapal tangguh ini akan beroperasi pada 2013.

(Solopos/Detik/Sindo)




0 comments:

Post a Comment

~Terima Kasih Banyak~
Jangan Lupa Beri Komentarnya yah..

Powered by Blogger.